Dewan Pakar MES Dorong Generasi Muda Memperkuat Halal Lifestyle and Zakat Awareness

Sukoharjo, 19 Mei 2025 – Dalam upaya membangun generasi unggul di bidang ekonomi syariah, Dewan Pakar Masyarakat Ekonomi Syariah Surakarta Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si mendorong mahasiswa untuk memperkuat Halal Lifestyle dan Zakat Awareness. Pesan ini disampaikan dalam acara “MES Goes to Campus” yang digelar di Academic Plaza FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta.

Kegiatan ini menghadirkan para tokoh inspiratif di bidang ekonomi halal dan pemberdayaan umat, dengan tujuan membentuk karakter generasi muda yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga sadar akan gaya hidup halal dan tanggung jawab sosial melalui zakat dan wakaf.


Membangun Kekuatan Global Melalui Industri Halal

Dr. Ibrahim Fatwa Wijaya, selaku Ketua MES Surakarta menyampaikan bahwa generasi muda harus memiliki mindset pengusaha global. Ia menekankan pentingnya berinovasi dalam industri halal dan mengembangkan produk lokal yang bisa diekspor ke pasar internasional.

Menurutnya, semangat ini sejalan dengan arah kebijakan RPJMN 2025–2029 yang menekankan hilirisasi industri, penguatan ekonomi kreatif, dan kemandirian ekonomi berbasis potensi lokal.


Hadirkan Pengusaha Halal dan Aktivis Zakat Inspiratif

Kegiatan ini semakin hidup dengan kehadiran dua narasumber utama yang telah lama berkecimpung di dunia usaha halal dan gerakan zakat:

🐝 Ustadz Sukarna, M.Pd

  • Pengusaha Halal & Owner Madu Arbain
  • Ketua Bidang Usaha MES Surakarta

💡 Dzikriya Sukriyana, S.E., M.Ak

  • Ketua STIE Swastama Mandiri
  • Wakil Ketua MES Surakarta bidang Pemberdayaan Umat dan ZISWAF

FEBI UIN Raden Mas Said siap Jadi Pusat Edukasi Ekonomi Syariah Muda

Acara ini diikuti ratusan mahasiswa dari berbagai program studi di FEBI, seperti Manajemen Bisnis Syariah, Manajemen Zakat dan Wakaf, Ekonomi Syariah, Perbankan Syariah, dan Akuntansi Syariah. Para mahasiswa tampak antusias menyerap ilmu, berdiskusi, dan menggagas ide bisnis serta program sosial berbasis nilai-nilai syariah.

Dewan Pakar MES Surakarta yang juga Dekan FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si menegaskan kesiapannya menjadikan kampus FEBI sebagai pusat edukasi ekonomi syariah generasi muda yang siap berkoloborasi dengan MES dan lembaga lainnya.

Kegiatan “MES Goes to Campus” menjadi langkah konkret sinergi antara institusi pendidikan tinggi dan organisasi masyarakat ekonomi syariah dalam menyiapkan generasi masa depan yang siap menghadapi tantangan global dengan fondasi nilai Islam.

Foto: Moh. Rifqi/MES

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *